Audit Mutu Internal Prodi BKI FDK UIN Sunan Kalijaga: Komitmen pada Peningkatan Kualitas Akademik dan Lulusan

Yogyakarta – Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam (BKI), Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK), UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta telah melaksanakan Audit Mutu Internal (AMI) pada hari Rabu, 9 April 2025 bertempat di ruang rapat lantai 2 FDK. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan dalam menjaga dan meningkatkan mutu akademik serta tata kelola program studi. Audit dilakukan oleh dua auditor dari fakultas lain, yakni Bapak Muhammad Didik Rohmad Wahyudi, S.T., M.T. dari Prodi Informatika Fakultas Sains dan Teknologi, serta Ibu Puspo Rohmi, M.Pd. dari Prodi Pendidikan Fisika Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan.

Dalam audit tersebut, terdapat beberapa catatan penting yang menjadi bahan evaluasi dan pengembangan ke depan. Pertama, data pekerjaan atau profesi alumni perlu dilengkapi, serta diupayakan adanya alumni yang berkiprah di luar negeri. Kedua, realisasi kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dinilai masih perlu ditingkatkan agar mahasiswa memiliki pengalaman belajar yang lebih variatif dan kontekstual. Ketiga, kualifikasi akademik dosen tetap program studi (DTPS) juga menjadi perhatian, khususnya dalam hal peningkatan jumlah dosen bergelar doktor (S3) untuk mendukung mutu pendidikan di Prodi S1 BKI. Para dosen yang saat ini sedang menempuh studi doktoral diharapkan segera menyelesaikan studi mereka.

Ketua Program Studi BKI, dalam kesempatan tersebut, menyampaikan apresiasi kepada para auditor dan menyatakan bahwa seluruh catatan hasil audit akan ditindaklanjuti sebagai bentuk komitmen Prodi BKI dalam meningkatkan kualitas pendidikan, daya saing lulusan, serta kontribusi nyata bagi masyarakat.